Bekerja Sebagai Buruh Tani, Desi Ratna Sari Bersyukur Mendapatkan PKH.

Tampak Pendamping PKH Kecamatan Rimbo Pengadang, Sedang Berbincang Dengan Desi Ratna Sari Dikediamannya Yang Terlihat Masih Sangat Sederhana.   


Lebong_ Desi Ratna Sari (27 tahun) meruakan salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM)  Program Keluarga Harapan  (PKH) Desa Bajok, Kecamatan Rimbo Pengadang, sehari-hari ibu dua anak ini bekerja sebagai buruh tani di kebun milik orang lain, hal ini dilakukannya demi dapat memenuhi kebutuhan keluarganya. Perempuan muda yang dikenal bersemangat dan selalu energik ini tercatat telah menerima bantuan sosial PKH sejak tahun 2016 yang silam, dalam kesempatan home visit Pekerja Sosial Suervisior PKH Kabupaten Lebong Meriyanto,S.Sos dan Pendamping PKH Kecamatan Rimbo Pengadang Hengki Alexander,S.Km pada hari Rabu, 26 Februari 2020 sekitar pukul 11.00 WIB Desi menyampaikan bahwa dirinya sangat bersyukur mendapatkan bantuan PKH.

“alhamdulillah,kami sangat terbantu dengan adanya bantuan PKH ini,PKH telah meringankan beban keluarga kami terutama dalam memenuhi kebutuhan sekolah dan makanan bergizi bagi anak-anak kami, sedangkan untuk memenuhi kebutuhan yang lain saya setiaphari bekerja harian dikebun milik orang lain”cerita Desi.

Baca Juga :

Ditambahkannya, saat ini sang suami juga sedang bekerja di luar kota, hal ini karena ditempat tinggalnya saat ini sedang tidak ada pekerjaan yang dapat dikerjakan dan menghasilkan uang.

“saat ini sedang musim pak ceklik,kebun kopi juga belum memasuki masa panen, jadi apapun pekerjaan yang bisa menghasilkan,asal halal akan kami kerjakan,mulai dari merumput kebun orang, menunas ataupun pekerjaan yang lainnya, untuk satu hari bekerja dikebun orang biasanya kami dibayar dengan upah sebesar 50.000 atau dengan dua kaleng kopi”terang Desi.


Sementara itu, pendamping PKH Kecamatan Rimbo Pengadang Hengki Alexander,S.Km menyampaikan bahwa dirinya mengenal sosok Desi sebagi ibu muda yang pekerja keras dan bertanggung jawab.

“beliau ini memang sosok pekerja keras, saya sering menemui beliau pada saat bekerja dikebun milik orang lain, namun meskipun hampir setiap hari bekerja ia tidak pernah lupa dengan kewajibannya sebagai KPM PKH, hampir setiap bulan ia tidak pernah absen dari kegiatan pertemuan peningkatan kemampuan keluarga”ungkap Alex.

Tampak Peksos Supervisor PKH Kabupaten Lebong Meriyanto,S.Sos Sedang Memberikan Semangat dan Motifasi Kepada KPM PKH Desa Bajok, Kecamatan Rimbo Pengadang.

Sementara itu Pekerja Sosial (peksos) Supervisior PKH Kabupaten Lebong Meriyanto,S.Sos dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kunjungannya kali ini merupakan bagian dari kegiatan supervisinya terhadap KPM PKH diwilayah kerjanya.

“kegiatan home visit ini sangat penting dan bermanfaat bagi kemajuan PKH, contohnya hari ini, kami melakukan home visit kekediaman ibu Desi, dari kunjungan yang telah dilakukan terungkap bahwa beliau ini memiliki potensi yang sangat besar untuk memperbaiki taraf kehidupan keluarganya”terang Meriyanto.

Baca Juga :

Lebih lanjut peksos supervisior yang dikenal ramah ini juga menjelaskan bahwa ibu Desi memiliki keahlian untuk menyetek pohon jeruk yang menjadi produk unggulan dari kecamatan Rimbo Pengadang.

“keahlian ibu Desi dalam menyetek jeruk ini tidak dimiliki semua orang, oleh karena itu tadi saya telah meminta kepada beliau untuk mengembangkan usaha pembibitan jeruk dengan modal uang bantuan PKH tahap kedua yang insyaallah akan disalurkan pada bulan maret yang akan datang. Dan kepada pendamping saya juga meminta untuk terus melakukan pemantauan dan pendampingan terhadap para KPM yang memiliki potensi untuk mengembangkan usaha dan keterampilan yang dimiliki”tutup Meriyanto.

Ditulis Oleh :
Pekerja Sosial Supervisior PKH Kabupaten Lebong
Meriyanto,S.Sos
Bersama :
Pendamping Sosial PKH Kecamatan Rimbo Pengadang
Hengki Alexander,S.Km

Ikuti Juga Kami Di :








Comments

  1. Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
    dimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
    WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Merasa Masih Muda Dan Kuat, Nova Mundur Dari PKH.

Token Listrik Gratis, WA ID Pelanggan Ke 08122-123-123

Berikut Cara Mendapatkan Kartu Pra Kerja.

Warga Miskin Dapat Sembako & Uang Tunai, Ini Skemanya!

Presiden : Kartu Pra Kerja Mulai Dibagikan Tanggal 9 April