Ketahuan Untuk Beli Rokok dan Kosmetik, Presiden Himbau Kartu Dicabut


Bantuan Sosial PKH Bukan Untuk Beli Rokok dan Kosmetik, PKHDaily.com – Presiden Joko Widodo menyalurkan bantuan untuk 1.000 warga Kota Depok melalui Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH). Presiden mengingatkan bahwa bantuan ini harus digunakan untuk kepentingan anak, mulai dari perbaikan gizi hingga pendidikan.
Pemberian bantuan secara simbolis dilakukan Presiden didampingi Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita di Graha Insan Cita, Sukmajaya, Depok, Selasa (12/2/2019). Untuk Tahap I 2019 ini, terdapat 1.000 warga Kota Depok yang menerima bantuan PKH. Indeks PKM bertambah dari Rp1,4 juta menjadi hampir Rp2 per keluarga penerima PKH.
Secara nasional, total anggaran PKH tahun ini mencapai Rp34,4 trilun atau naik signifikan dari tahun sebelumnya sebesar Rp19,2 triliun. Jumlah itu untuk memenuhi sekitar 10 juta keluarga di Indonesia. Besaran indeks setiap keluarga PKH bervariasi, tergantung pada jenis kategori yang telah ditentukan.
“Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) dan PKH Rp1.890.000. Untuk tahapan pertama jumlahnya bisa dua sampai tiga kali lipat dibanding tahun sebelumnya. Untuk yang punya anak SD, SMP, sama SMK ada untungnya. Lanjut usia dan disabilitas juga ada iringannya, ibu hamil Rp2.400.000,” kata Presiden.
Presiden menekankan agar penerima PKH dan BNPT tidak menggunakan dana tersebut untuk kepentingan nyeleneh.
Misalnya untuk membeli kosmetik atau untuk membeli rokok. “Uang yang ada di saku ibu itu bukan buat beli rokok bapak ya. Karena kalau ketahuan maka kartunya akan dicabut. Maka kasih tahu ke bapaknya, bahwa uang ini buat pendidikan anak, bukan buat beli rokok,” tegasnya.
Sumber: https://metro.sindonews.com/read/1378123/170/ketahuan-untuk-beli-kosmetik-dan-rokok-kartu-penerima-pkh-dicabut-1549975057
 http://www.pkhdaily.com/ketahuan-untuk-beli-rokok-dan-kosmetik-presiden-himbau-kartu-dicabut/

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Merasa Masih Muda Dan Kuat, Nova Mundur Dari PKH.

Token Listrik Gratis, WA ID Pelanggan Ke 08122-123-123

Berikut Cara Mendapatkan Kartu Pra Kerja.

Warga Miskin Dapat Sembako & Uang Tunai, Ini Skemanya!

Presiden : Kartu Pra Kerja Mulai Dibagikan Tanggal 9 April