Hadir 100% KPM PKH Semangat Ikut P2K2
Pendamping PKH Kecamatan Amen Sedang Menjelaskan Materi modul Kesejahteraan Sosial, Sesi Peduli terhadap Lansis pada kegiatan P2K2.
Lebong__Usia ternyata tidak menjadi penghalang bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) untuk menunaikan kewajibannya mengikuti kegiatan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) setiap bulan. Semangat dan antusias tergambar saat pelaksanaan P2K2 di Desa Nangai Tayau pada Selasa (08/01) sekitar pukul 14.30 WIB.
Bagai mana tidak meskipun hampir sebagian telah berusia lanjut bahkan ada beberapa KPM berasal dari desa tetangga yakni Desa Nangai Tayau I namun tingkat kehadiran para KPM ini mencapai 100%.
"Alhamdulillah dari 11 KPM Desa nangai tayau dan nangai tayau I hadir semuanya pada kegiatan P2K2 perdana saya pada tahun 2019 ini, saya sangat berterima kasih kepada ibu-ibu KPM yang selalu bersemangat mengikuti kegiatan P2K2" ungkap Pendamping PKH Kecamatan Amen Aci Aferi,S,Pd.I
Dalam kesempatan ini Aci sapaan akrabnya menyampaikan Modul Kesejahteraaan Sosial Sesi Peduli terhadap lansia.
Semua pihak harus memiliki peranan dalam merawat dan menjaga para lansia, oleh karena itu para KPM juga harus peduli jika ada Lansia di sekitar tempat tinggal atau bahkan ada dirumahnya lansia.
"lansia itu Mengalami banyak masalah mulai dari permasalahan fisik, psikososial, dan spiritual, oleh karena itu kita harus peka dan peduli, masalah fisik misalnya Gangguan pada panca indra, tidak tahan lagi terhadap suhu dingin serta rentan terkena banyak penyakit, sedangkan permasalahan psikososial yang dihadapi oleh lansia antara lain terjadi perubahan emosi dan prilaku,"papar Aci.
Pendamping PKH yang dikenal ramah dan aktif ini juga menyampaikan Pentingnya Kesejahteraan Lansia Karena Lansia Indonesia Harus Tetap Sehat, Berkarya & Bahagia.
Dalam melayani para lansia ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan menjadi prinsip dalam melayani lansia diantaranya tidak boleh memberikan stigma atau cap kepada lansia, tidak mengucilkan, tidak membesar-besarkan masalah, menghindari sikap belas kasihan yang berlebihan, dan tetap memberikan kesempatan kepada para lansia untuk mengekspresikan kemampuannya.
" Lansia Bukanlah Beban, Lansia Adalah Kita Dimasa Yang akan datang, Mari Rawat Mereka Dengan Baik Karena Mereka Adalah Ladang Pahala,Ingat Keburukan Yang Kita Lakukan Akan Kembali Pada Kita Sebaliknya Kebaikan Yang Kita Lakukan Akan Dikembalikan Oleh Yang Maha Baik Kepada Sang Pelaku Kebaikan"tutup Aci. (my01)
Salah satu KPM Desa Nangai Tayau Saat menceritakan pengalamannya dalam merawat lansia.
Setelah selesai kegiatan P2K2 KPM dan Pendamping PKH Kecamatan Amen Berfoto bersama.
Ditulis oleh :
SPV PKH Kabupaten Lebong
Meriyanto, S,Sos
Bersama :
Pendamping PKH Kecamatan Amen
Aci Aferi, S,Pd.I
Comments
Post a Comment